Tidak seperti karya-karya Syaikh 'Abdul Qadir Jaelani lainnya, buku ini tidak berbicara mengenai kewaspadaan terhadap dunia, tahap-tahap perjalanan spiritual, atau keharusan menerima ketetapan Allah SWT. Kali ini Sang Syaikh Agung lebih banyak "berbicara" melalui shalawat, doa, wirid, dan hizib sebagai perisai gaib kaum Mukmin.Di antaranya:
- Shalawat yang beliau beri nama Basya'irul Khairat (Kabar Gembira mengenai Berbagai Kebaikan);
- Doa Al-lsti'anah (DoaTawassul kepada Syaikh Abdul Qadir al-Jaelani);
- Wind Da'watul-Jalalah;
- Rijalul Ghaib (Salam Syaikh kepada para Wali Allah di Alam Gaib);
- Doa untuk Menghilangkan Rasa Letih;
- Wirid Subuh;
- Hizbun-Nashr (Hizib untuk Memohon Pertolongan dalam Menghadapi Musuh).
Selain hal-hal di atas, ada sebuah bagian dari buku ini yang amat jarang kita jumpai pada karya-karya beliau lainnya yang menjadikan buku ini amat istimewa. Bagian itu adalah Risalah al-Ghautsiyyah, yakni sebentuk dialog antara Syaikh 'Abdul Qadir al-Jailani dengan Allah SWT melalui ilham qalbi atau kasyf ma'nawi. Di situ Allah menerangkan berbagai hal tentang rahasia alam Nasut, Malakut, Jabarut, dan Lahut; juga mengenai hakikat kefakiran, surga dan neraka, kedekatan dengan Allah, puasa, shalat dan mengenai hamba-hamba Allah yang didekatkan kepada-Nya.
| Judul | Perisai Gaib ![]() |
| No. ISBN | 9789791096614 |
| Penulis | Syaikh Abdul Qadir Jaelani |
| Penerbit | Pustaka Hidayah |
| Tanggal terbit | November - 2011 |
| Jumlah Halaman | - |
| Berat Buku | - |
| Jenis Cover | Hard Cover |
| Dimensi(L x P) | - |
| Kategori | Islam |
| Bonus | - |
| Text Bahasa | Indonesia ·· |
| Lokasi Stok | gudang bukukita ![]() |



Tidak ada komentar:
Posting Komentar